Selamat Datang di Bali Trip Organizer

Mau Berlibur ke Bali?...

Kesulitan Cari Info Wisata, Paket Wisata, Restaurant, Penginapan, Villa, Hotel, atau Jasa Transpor / Sewa Kemdaraan Murah di Bali?...

Jika Jawaban Anda "Ya",
Anda Berada di Tempat yang Tepat!...

Bali Trip merangkum berbagai informasi tentang keanekaragaman budaya, objek wisata, dan lokasi-lokasi menarik lainnya yang patut Anda kunjungi selama berlibur di Bali.

Bagi Anda yang membutuhkan Jasa Transportasi Murah di Bali, kami menyediakan Layanan Transportasi dengan armada kendaraan yang handal dan driver berpengalaman. Kami siap memberikan pelayanan terbaik demi kepuasan dan kenyamanan perjalanan Anda. Info Selengkapnya Baca Disini!.. atau Hubungi Contact Person Putu HP.0812-4657-8379 | 0813-3891-4348.

Bali dengan panorama alam dan budaya yang indah mempesona masih menjadi primadona, serta menjadi tujuan perjalanan wisata populer baik bagi Wisatawan Domestik maupun Manca Negara. Menikmati keindahan Bali dengan keanekaragaman pesona dan budaya sudah tentu merupakan pengalaman berkesan dan luar biasa.

Bali Trip membantu Anda dalam memperoleh berbagai informasi yang Anda butuhkan.

Info Terkini


PANTAI SANUR | Pantai Yang Cocok Untuk Liburan Anak

thumbnail

PANTAI SANUR | Pantai Yang Cocok Untuk Liburan Anak

Pantai Sanur merupakan salah satu objek wisata pantai yang banyak dikunjungi oleh wisatawan di Bali. Pantai Sanur menawarkan ombak yang tenang dan pemandangan matahari terbit. Letak pantai Sanur Bali berada di bagian timur kota Denpasar, tepatnya di desa Sanur, 16 km dari Airport Ngurah Rai dengan memakan waktu selama 25-35 menit perjalanan, tergantung dari arus lalu lintas.

Pantai Sanur mulai diperkenalkan pada tahun 1937 oleh seniman asal negara Belgia, yang bernama A.J. Le Mayeur, seniman ini memiliki istri orang Bali yang bernama Ni Polok. Pantai Sanur diperkenalkan ke manca negara oleh seniman asal negara Belgia ini dengan membuat lukisan dan memamerkannya.

Ombak di pantai Sanur sangat tenang, sehingga pantai ini tidak cocok untuk olahraga surfing. Tapi Anda jangan khawatir, pantai ini menyediakan banyak permainan pantai lainnya, seperti seawalker Bali, scuba diving dan snorkeling. Jika anda seorang pemula dalam olah raga menyelam, pantai ini sangat cocok untuk Anda, karena arus lautnya sangat tenang.


Selain keindahan pantai, pasir putih dan permainan pantai, daya tarik Pantai Sanur juga adalah sunrise / pemandangan matahari terbit yang dapat Anda nikmati di pagi hari. Kebalikan dari pantai Kuta yang menawarkan pemandangan matahari terbenam, oleh karena itu pantai Sanur juga memiliki nama lain, yaitu pantai matahari terbit.

Wisata pantai Sanur di Bali sangat cocok untuk liburan anak-anak. dimana anak-anak dapat berenang di arus laut yang tenang dan juga tidak dalam. Selain itu anak-anak dapat melakukan permainan bola di pasir putih. Bagi Anda yang ingin mengenalkan anak-anak Anda dengan wisata bahari bawah laut, Anda dapat mencoba seawalker di pantai Sanur.

Di pagi hari Anda dapat mengajak anak Anda duduk-duduk di bangunan gazebo pinggir pantai, sambil menunggu matahari terbit. Jika anda menyukai olah raga jogging, pantai ini juga menyediakan sarana jalur jogging yang terbentang dari dari utara ke selatan dan berada di pinggir pantai.

Di pantai Sanur Bali, banyak terdapat sarana penginapan, baik berupa hotel, resort, villa maupun bungalow. Anda tidak akan kesusahan untuk mendapatkan sarana akomodasi di pantai ini. Selain itu, di daerah Sanur banyak terdapat art shop, money changer, mini market, bar, cafe, restoran sebagai penunjang sarana pariwisata. Dapat dikatakan daerah Sanur adalah salah satu perintis pariwisata di pulau Bali, dan membuat pariwisata Bali terkenal sampai saat ini.

TAMAN BUDAYA ART CENTER - Pusat Penyelenggaraan Pesta Kesenian Bali (PKB)

thumbnail
Taman Budaya Art Center - Pusat Penyelenggaraan Pesta Kesenian Bali

Taman Budaya terletak di Jalan Nusa Indah kurang lebih 2 km kearah timur dari pusat kota Denpasar. Taman Budaya awalnya merupakan sebuah Proyek Pengembangan Pusat Kesenian Bali di Denpasar yang dibentuk pada tahun 1969 bertujuan untuk melestarikan kekayaan seni budaya daerah Bali. Proyek ini merupakan gagasan dari almarhum Prof. Dr. Ida Bagus Mantra yang kemudian memberikan mandat kepada seorang arsitektur terkemuka Ida Bagus Tugur untuk membangun kawasan ini.

Kawasan Taman Budaya yang dibelah sebuah sungai dari timur ke barat ini dibagi menjadi 3 bagian, antara lain:

1). Lokasi Suci / Tenang, meliputi Gedung Perpustakaan Widya Kusuma, Pura Taman Beji, Bale Selonding, Bale Pepaosan Amertha Saraswati, dan Kalangan Ayodya.

2). Lokasi Setengah Ramai, meliputi area anak-anak, Bale Gili, Bale Kambang, Jembatan Gajah Mina, Gedung Pameran Utama Mahudara Mandhara Giri Bhuvana, Gedung Krya Sembrani Occaihcrawa, Kalangan Krya Mandala, Bale Wantilan, Patung Kumbakarna Karebut, Studio Patung, Studio Melukis, dan Wisma Seniman.

3). Lokasi Ramai, meliputi Kalangan Angsoka, Kalangan Ratna Kandha, Panggung Terbuka Ardhacandra, Panggung Tertutup Ksirarnawa, Kalangan Madia Mandala, Ruang Rapat dan Kafetaria.

Taman Budaya (Art Centre) senantiasa digunakan sebagai pusat penyelenggaraan Pesta Kesenian Bali (PKB) setiap tahunnya pada pertengahan bulan Juni s/d Juli.

Taman Budaya Art Center - Pusat Penyelenggaraan Pesta Kesenian Bali

Pesta kesenian Bali (PKB) / Bali art festival dimulai sejak tahun 1979. Pembukaan PKB biasanya dilaksanakan di depan Monumen Bajra Sandhi oleh Presiden RI atau pejabat setingkat menteri setiap tahunnya.

Pesta kesenian Bali diikuti oleh seluruh kabupaten di Bali dengan mempertontonkan parade seni yang menjadi ciri khas masing – masing kabupaten, baik jenis gambelan, pakaian khas daerah, ataupun aneka kerajinan.

Selain diikuti oleh seluruh Kabupaten di Bali, acara Bali art festival ini juga mendapat partisipasi dari negara lain seperti Jepang, Tiongkok maupun Negara Korea. Jadi Anda jangan sampai melewatkan pesta kesenian Bali yang diadakan setiap tahun ini. Kapan lagi Anda dapat menyaksikan berbagai pertunjukan kesenian secara gratis setiap hari kalau bukan di Pesta Kesenian Bali.

Lokasi ini banyak dikunjungi wisatawan domenstik maupun manca negara selain untuk melihat pertunjukan kesenian, melihat keindahan bangunan khas Bali dengan berbagai bentuk patung dan ukiran yang memukau, juga sering digunakan sebagai lokasi pengambilan foto pre-wedding.

Paket Wisata Dolphin & Snorkling Murah di Pantai Lovina Bali

thumbnail
Paket Wisata Dolphin dan Snorkling Murah di Pantai Lovina

Berlibur ke Pantai Lovina, tidaklah lengkap jika Anda belum menikmati pemandangan sunrise di pagi hari ditengah laut dengan udara pagi yang segar sambil melihat atraksi dolphin / ikan lumba-lumba langsung di alamnya. Wisata yang satu ini tentu akan membuat liburan Anda lebih berkesan. Anda tertarik?

Untuk melihat atraksi ikan lumba-lumba di alam bebas sambil menikmati indahnya sunrise, Rian Dolphin Org menyediakan Paket Wisata Dolphin menggunakan perahu jukung ke tengah laut, dikemudikan oleh awak yang berpengalaman, dan tentu sudah disiapkan life jacket untuk keselamatan Anda.

Paket Wisata Dolphin dan Snorkling Murah di Pantai Lovina

Selain Paket Dolphin, Rian Dolphin Org juga menyediakan Paket Snorkling/ Menyelam yang tentunya sangat disayangkan jika Anda lewatkan. Anda dapat menikmati pemandangan koral yang masih alami dan melihat berbagai jenis ikan dengan bentuk dan corak warna menarik.

Jadikan liburan Anda ke Pantai Lovina lebih berkesan bersama Rian Dolphin Org. Info selengkapnya, hubungi Kadek Rian Juliadi, HP. 085792693177 (im3) – 087762717222 (xl)

Monumen Bajra Sandhi - Monumen Perjuangan Rakyat Bali

thumbnail
Monumen Bajra Sandhi

Monumen Bajra Sandhi merupakan Monumen Perjuangan Rakyat Bali untuk memberi hormat pada para pahlawan. Lokasinya terletak di Renon, Denpasar, Bali, di depan Kantor Gubernur Kepala Daerah Provinsi Bali yang juga di depan Gedung DPRD Provinsi Bali Niti Mandala Renon.

Monumen Bajra Sandhi

Monumen ini menempati areal yang sangat luas, ada beberapa lapangan bola di sekelilingnya. Monumen ini juga merupakan lambang pesemaian pelestarian jiwa perjuangan rakyat Bali dari generasi ke generasi dan dari zaman ke zaman serta lambang semangat untuk mempertahankan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Hal ini dapat dilihat dari 17 anak tangga yang ada di pintu utama, 8 buah tiang agung di dalam gedung monumen, dan monumen yang menjulang setinggi 45 meter.

Monumen ini dikenal dengan nama “Bajra Sandhi” karena bentuknya menyerupai bajra atau genta yang digunakan oleh para Pendeta Hindu dalam mengucapkan Weda (mantra) pada saat upacara keagamaan. Monumen ini dibangun pada tahun 1987, diresmikan oleh Presiden Megawati Sukarno Putri pada tanggal 14 Juni 2003. Tujuan pembangunan monumen ini adalah untuk mengabadikan jiwa dan semangat perjuangan rakyat Bali, sekaligus menggali, memelihara, mengembangkan serta melestarikan budaya Bali untuk diwariskan kepada generasi penerus sebagai modal melangkah maju menapak dunia yang semakin sarat dengan tantangan dan hambatan.

PURA TAMAN SARI KLUNGKUNG

thumbnail
Cagar Budaya Pura Taman Sari Klungkung

Lingkungan Pura Taman Sari terletak di Banjar Sengguhan, arah timur laut kota Semarapura, sejauh kurang lebih 500 meter, dapat dicapai dengan kendaraan baik roda dua maupun roda empatsertas jalannya sudah diaspal. Tepatnya di Kelurahan Semarapura.

Keindahan Pura ini terlihat dari menyembulnya Meru Tumpang Sebelas dan Meru Tumpang Sembilan dari sebuah kolam dimana dasarnya dilandasi oleh kura-kura raksasa, dibelit oleh naga Ananthaboga, mengisahkan pada saat para dewa memutar air kehidupan (amerta) untuk kebahagiaan dan kesejahteraan.

Dikisahkan menurut ceritera yang termuat dalam Adi Parwa, para dewa dan raksasa memutar gunung Maha Meru dengan landasan kura-kura raksasa dan naga Ananthaboga sebagai pembelitnya untuk menghasilkan  Amerta (air kehidupan) pemberi hidup dunia serta pemberi kesejahteraan dan kesucian.  Tema kisah tersebut sangat cocok dengan fungsi kehidupan lingkungan Pura Taman Sari.

Lingkungan Pura Taman Sari belum banyak mendapat kunjungan wisatawan, hanya dikunjungi dalam rangka penelitian yang berkaitan dengan obyek penelitian pra sejarah. Sejak dipugar oleh Suaka Purbakala Bali mulai tahun 1979 maka keindahan lingkungan pura ini telah kembali seperti sedia kala.

Lingkungan Pura ini dibangun pada akhir abad ke XVII yaitu ketika mulai perpindahan raja keturunan dinasti Kepakisan dari Gelgel ke Klungkung sebagai sesuhunan di Bali. Saat-saat terpenting tercatat dari Lingkungan Pura Taman Sari ialah ketika Dewa Agung Istri Kania memerintah untuk menghancurkan penyerbuan Belanda tahun 1849 di Kusamba. Dari lingkungan Pura Taman Sari beliau menugaskan untuk mempergunakan senjata pusaka yang bernama I Seliksik kepada prajurit Klungkung . Misi penugasan ini berhasil dengan gemilang, tentara Belanda porak poranda di pantai Kusamba dan kerugian yang terbesar adalah gugurnya Jendral Michiels dalam pertempuran tersebut.

Pura Taman Sari ini merupakan tempat memuliakan dan menyimpan senjata pusaka kebesaran Majapahit yang dimiliki oleh Dynasti Kepakisan sebagai penguasa yang ditugaskan oleh Raja Majapahit untuk mengatur ketentraman pulau Bali. Sekalipun senjata-senjata kebesaran yang sangat dimuliakan sudah dirampas oleh Belanda dalam perang Puputan Klungkung pada tahun 1908, namuan hiasan Padma Anglayang sebagai lambang kekuasaan Majapahit masih terdapat pada lingkungan Pura ini.

Cagar Budaya Pura Taman Sari Klungkung Cagar Budaya Pura Taman Sari Klungkung Cagar Budaya Pura Taman Sari Klungkung Cagar Budaya Pura Taman Sari Klungkung